Notification

×

Iklan

34 Orang Dirujuk ke Puskesmas Karena Keracunan Makanan di Pesta Pernikahan

Sabtu, 15 Agustus 2020 | 11:19:00 PM WIB Last Updated 2020-08-15T15:19:41Z
Ilustrasi keracunan (foto : Google)

Koranelektronik.com, Keracunan massal terjadi di Desa Sirnajaya, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat (KBB), ada 34 orang harus dibawa ke Puskesmas setalah pulang menghadiri pesta pernikahan.Kondisi beberapa diantaranya kritis.

Keracunan Massal ini terjadi dikampung Mariuk, semuanya mengeluhkan sakit perut, mual, kepala pusing, hingga ada yang muntah dan buang air terus menerus bahkan ada yang kejang-kejang dan buang air besar sampai keluar darah

34 Orang yang mengalami keracunan itu dari hidangan makanan yang disantap pesta malam harinya, sedangkan warga yang datang siang hari kondisinya tidak ada yang mengeluh sakit.

Kepala Desa Sirnajaya mengatakan, bahwa menu makanannya biasa standar hajatan, nasi, dan lauk pauk daging ayam. Cuma menu yang tadi siang dan malam hari informasinya berbeda, makanya akan dipastikan termasuk apakah ada warga yang mengeluh sakit lagi atau tidak.

Pengakuan dari Direktur Utama RSUD Cililin, Achmad Okto Rudy membenarkan jika warga yang dibawa ke RS tersebut keracunan makanan.


×
Berita Terbaru Update