![]() |
Massa yang demo di depan Gedung DPR bubar |
Koranelektronik.com - Aksi demo yang dilakukan oleh buruh dan mahasiswa menolak RRU Omnibus Law akibat aksi demo ini Jalan Gatot Subroto sempat ditutup sementara, akhirnya membubarkan diri dan Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat saat bisa di lalui kendaraan kembali.
Jumat (14/08/2020) massa mulai membubakan diri pukul 19.50 Wib. Ada sekitar lima bus yang menjemput massa di depan Gedung DPR.
Dari aksi demo yang dilakukan menyisakan sampah-sampah yang berserakan di jalan. Namun petugas kebersihan sigap melakukan pembersihan jalan.
Sementara, Jalan Gatot Subroto depan DPR menuju Slipi baru bisa dilalui Kendaraan mobil ataupun pemotor sekitar pukul 20.00 Wib.
Sebelumnya, jalan arah Gedung DPR dialihkan ke Jalan Gerbang Pemuda. Pasukan Antiharu-hara juga bersiap siaga disebelah timur Jalan Gatot Subroto. Mobil barikade, pengurai massa, dan water cannon masih parkir menutup jalan.