Notification

×

Iklan

Lampu Lalu Lintas di Medan Merah Serentak Saat Detik-detik Proklamasi HUT RI

Senin, 17 Agustus 2020 | 12:14:00 PM WIB Last Updated 2020-08-17T04:14:19Z

Foto: Suasana di sekitar Lapangan Merdeka saat detik-detik proklamasi HUT RI ke-75. (Ahmad Atfah-detikcom)

Koranelektronik.com - Semua lampu lalu lintas atau traffic light di Medan merah serentak saat detik-detik proklamasi peringatan HUT RI ke-75. Sirene juga dibunyikan di sejumlah persimpangan.

Pantau detikcom di traffic light sekitar Lapangan Merdeka, Medan, Senin (17/8/2020), tampak para pengendara di Jalan Balai Kota dan Jalan Raden Saleh berhenti disebabkan lampu berwarna merah.

Petugas Kepolisian, Dinas Perhubungan dan Pemadam Kebakaran yang ada di lokasi terlihat berdiri dengan sikap sempurna. Ada juga pengendara sepeda motor yang turun dari kendaraannya dan mengambil posisi hormat.

Di lokasi tersebut, terdapat satu mobil pemadam kebakaran yang menghidupkan sirene selama 2 menit. Setelah itu, kendaraan dari arah Jalan Balai Kota diarahkan untuk berjalan terlebih dahulu.

Lampu lalu lintas (traffic light) di kawasan Simpang Halat juga diatur merah serentak. Petugas tampak berjaga di lokasi.

Kendaraan dari arah Jalan Halat, Jalan SM Raja dan Jalan Juanda berhenti. Petugas yang ada di lokasi juga memasang sikap sempurna.

Suasana di Simpang Halat Medan saat detikdetik proklamasi HUT RI ke-75. (Foto: Datuk Haris Molana-detikcom)

Selain itu, terdengar suara sirene dari mobil polisi yang dihidupkan di lokasi sekitar 3 menit. Selanjutnya, kendaraan diminta berjalan secara bergantian.
×
Berita Terbaru Update