Koranelektronik.com - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan ambulans yang dihalang-halangi mobil Kijang hingga pasien didalamnya meninggal dunia, tepatnya kejadian ini terjadi Kabupaten Garut.
Viralnya video ini ramai diperbincangkan di media sosial setelah salah satu penggunga Facebook bernama Muhammad Fauzi mengunggahnya, Jumat (14/08/2020). Dalam video itu, Fauzi mengatakan laju ambulans yang sedang dihalangi-halangi mobil Kijang berwarna biru metalik.
Mobil ambulans ini melaju dari Puskesmas Leles hendak menuju RSUD dr. Slamet Garut. Saat itu, ambulans tersebut sedang membawa pasien anak yang mengalami pecah pembuluh darah.
Saat disambangi oleh media, Fauzi menjelaskan bahwa kejadian berlangsung Jumat sore sekitar pukul 17.00 Wib. Mobil Kijang menghalangi laju ambulans dari kawasan Tutugan Leles hingga Tarogon. Fauzi pun menerangkan bahwa pasien tersebut meninggal dunia tak lama setelah tiba di RSUD dr. Slamet.
Sehingga kabar ini viral di media sosial khusunya Facebook. Sejak awal diunggahnya video ini Jumat malam dan unggahan tersebut mendapatkan ratusan respon dari warganet